Intermediate

Pelatihan Operator Perakitan Peralatan dan Sistem

Tanggal Registrasi : 1 April - 5 April 2023

Tanggal Pelatihan  : 10 April - 14 April 2023

Batch ke 1

Gedung PIDI 4.0 (Lantai 5)

PIDI 4.0-Jl. Raya Kebayoran Lama No.4 Permata Hijau Jakarta Selatan.

    Otomasi Industri dapat menggunakan komponen listrik, elektronik, hidrolik, pneumatik dan computer. Biasanya digunakan kombinasi dua atau lebih komponen didalamnya. Manfaat utama yang dirasakan adalah proses operasional menjadi lebih efisien, baik bahan baku, energy maupun limbahnya. Hal ini akan mengarah pada peningkatan kualitas, akurasi dan presisi dalam pekerjaan. Kerugiannya memang termasuk biaya tinggi untuk R&D dan investasi peralatan.

    Pelatihan ini bekerja sama dengan PT. Festo yang merupakan salah satu mitra dari PIDI 4.0. pada pelatihan ini mengacu pada SKKNI Teknik Otomasi Industri yang di keluarkan oleh Kementerian Perindustrian. Adapun materi yang akan di pelajari pada pelatihan ini yakni perakitan peralatan dan sistem kelistrikan, sistem pneumatik, sistem elektronik serta sistem hidrolik.

    Adapun syarat peserta pelatihan adalah tenaga kerja industri serta memiliki pengetahuan dasar di bidang kelistrikan, elektronik, pneumatik dan hidrolik. Pada akhir pelatihan peserta akan mengikuti Sertifikasi Kompetensi dari BNSP. Sebagai informasi, PIDI 4.0 menanggung biaya pelatihan beserta sertifikasi kompetensi, sedangkan biaya transportasi dan akomodasi selama kegiatan ditanggung oleh masing-masing instansi peserta.

Sebanyak 20 peserta terpilih untuk mengikuti pelatihan akan dikonfirmasi melalui e-mail (pidi.4.0@kemenperin.go.id) dan  whatsapp peserta.


*download SKKNI Teknik Otomasi Industri

Kategori Kelas

Mekatronika

Aktor Dikelas Ini

Pelatihan

Syarat Mengikuti Kelas

Syarat Peserta Pelatihan:

- Tenaga Kerja Industri  

- Memiliki pengetahuan dasar di bidang Kelistrikan, Elektronik, Pneumatik dan Hidrolik