Intermediate

Pelatihan Solusi Digital Teknologi Manufaktur

Tanggal Registrasi : 14 November - 30 November 2022

Tanggal Pelatihan  : 1 December - 5 December 2022

Batch ke

FABLAB JABABEKA CIKARANG

Convention Center, President University, Jl. H.Usmar Ismail No.7, Mekarmukti, Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat 17530

Berdasarkan hasil self-assessment Indonesia Industry 4.0 Readiness Index (INDI 4.0) bahwa industri otomotif cukup siap untuk memasuki era industri 4.0 dengan tantangan utama pada pilar “orang dan budaya” dan “manajemen dan organisasi”. Tantangan ini merupakan indikasi bahwa faktor kesiapan Sumber Daya Manusia (SDM) industri merupakan hal utama dalam transformasi industri 4.0. Untuk itu, diperlukan akselerasi program dalam upaya meningkatkan kompetensi SDM dibidang manager, engineer dan maintainer transformasi industri 4.0.  

Dalam rangka mendukung kesiapan dan implementasi teknologi Industri 4.0, Opex Consulting Group bekerja sama dengan PIDI dan Fablab Jababeka menginisiasi program pelatihan yang mencakup digitalisasi proses bisnis planning dan logistic (ERP), manufacturing operation management, serta tahapan pembuatan roadmap transformasi digital.
Program ini melibatkan :
1. Epicor penyedia teknologi ERP
2. Siemens Digital Industries Software penyedia teknologi MES


Kategori Kelas

Transformasi Industri 4.0

Aktor Dikelas Ini

Pelatihan

Syarat Mengikuti Kelas

- Merupakan Tenaga Kerja Industry 

- Minimal berusia 21 tahun;

- Minimal pendidikan Sekolah Menengah Atas / Kejuruan (dan yang disetarakan);

- Membawa Laptop Pribadi